Curug Silangit - Purworejo

Salah satu daya tarik Curug Silangit adalah karena Curug tersebut mempunyai 3 tingkatan curug (terjunan air). Curug pertama atau yang paling atas sendiri adalah curug yang paling tinggi sekitar 30 meter. Curug kedua sekitar 10 meter atau setinggi pohon kelapa. Dan yang paling bawah juga sekitar 10 meteran. Untuk curug tingkat ke 3 (terbawah) bernama Curug Siklotok.

Setiap curug dibawahnya terdapat kedung/kolam yang sering dijadikan tempat mandi bagi para pengunjung. Tiap-tiap kedung itu rata-rata memiliki kedalaman lebih dari 5 meter.

Lokasi

Terletak di Dusun Jeketro, Desa Kaligono, Kecamatan Kaligesing, Kabupaten Purworejo, Propinsi Jawa Tengah.

Peta dan Koordinat GPS:

Aksesbilitas

Berjarak 16 km ke arah timur dari pusat kota Purworejo melalui jalur Purworejo - Kaligesing. Lokasi Curug Silangit ini sangat mudah dijangkau, karena letaknya tak jauh dari tepi jalan raya Kaligesing. Perjalanan menuju ke sana bisa ditempuh dengan angkutan umum ataupun kendaraan pribadi. Jika menggunakan angkutan umum, bisa menggunakan angkutan umum jurusan Purworejo-Kaligesing yang terminal angkotnya berada di belakang Pasar Baledono, lalu turun di balai Desa Somongari. Ongkos kendaraan umum sebesar Rp 5000 per orang.

Sedangkan bagi pengguna kendaraan roda dua atau roda empat, kendaraan bisa diparkirkan di balai desa tersebut atau di halaman rumah penduduk sekitar yang memang sering dijadikan tempat parkir oleh para pengunjung.

Selanjutnya dari tempat parkiran ini perjalanan diteruskan dengan berjalan kaki sejauh 4 km atau sekitar 60 menit dengan berjalan kaki menuju ke lokasi parkiran curug ini berada. Kondisi jalan setapak ini satu kilometer berupa batu kali yang ditata rapi, sedangkan sisanya masih berupa jalan tanah.

Tiket dan Parkir

Tiket masuk Rp 2500 per orang dan biaya parkir Rp 1000 untuk kendaraan roda dua.

Wisata Lain

Goa Seplawan terletak tidak jauh dari Curug Silangit dengan satu akses jalur yang sama.