Air Terjun Banyunibo Patuk - Gunung Kidul

Air Terjun Banyunibo ini memiliki ketinggian sekitar 35 m dan berada tak jauh dari objek wisata Gunung Api Purba Nglanggeran.

Perjalanan menuju ke lokasi air terjun Banyunibo ini cukup mudah dengan melewati jalan utama penghubung kota Yogyakarta dengan kota Wonosari. Setelah menaiki bukit Patuk, ikuti jalan terus hingga menemui papan petunjuk arah Desa Wisata Bobung dan berbelok menuju ke desa wisata tersebut. Dari desa wisata Bobung perjalanan masih terus hingga tiba di dusun Batur. Dari dusun Batuk perjalanan berbelok melewati perkampungan penduduk hingga tiba di area parkir Air Terjun Banyunibo

Untuk kesini bagaimana nih??Tidak sulit kok menemukan air terjun ini, katanya dari puncak Gunung Api Purba kita dapat melihatnya disisi tenggara. Tapi ya pas disamperin ya lumayan susah sih..hahahahaha..*Serius ini... oke, jelas kalau mau ke Gunungkidul kita lewat Jalan Jogja Wonosari ya, lewat Piyungan juga, Piyungan tu rumah ku lhoo..(*apa hubungannya). Heh, kembali serius. Dari jalan Wonosari, paling mudah kita bisa susuri aja jalan itu, nanti sebelum masuk ke Hutan Wanagama kita akan menemui pertigaan ke arah Kecamatan Nglipar, Belok aja ke kiri (timur laut) trus ga' sampai 100m ada jalan ke kiri, belok ke kiri (utara) terus aja, jalan ini menuju Gunung Api Purba, nanti kita akan menemukan Desa Wisata Kerajinan Tpeng Batik Dusun Bobung. disana ada Gapura Gueedee banget, jadi pasti kelihatan di sesebalah kanan jalan. Ikuti aja jalan itu terus naik, nanti ada tanda kecil di kiri jalan, atau tanya saja penduduk sekitar situ. Selain dari sana, bagi yang tau Gunung Api Purba, dari jalan di parkiran itu ikuti terus aja, nanti akan ketemu juga gapura desa wisata itu di kiri jalan. Nanti kita akan masuk gang di kiri jalan (ke barat) dan bisa menitipkan sepeda motor kita di rumah penduduk, dari sana kita harus jalan kaki kurang lebih 500m lah ke bawah menuju air terjun.

Bagi Anda yang berasal dari Yogyakarta, Anda bisa melalui tiga jalur utama dari Jalan Yogya—Wonosari. Usai tanjakan Bukit Bintang di kawasan Piyungan, Bantul, Anda bisa memilih mau lewat jalur selatan atau utara.

Jika Anda memilih jalur utara, maka Anda bisa menikmati keindahan panorama yang disuguhkan oleh alam di seputaran Gunung Api Purba Nglanggeran, Patuk, Gunungkidul, sebelum sampai di lokasi air terjun ini. Dari seputaran Gunung Api Nglanggeran itu, Anda tinggal menyusuri jalur utama menuju ke jalan Yogya-Wonosari. Begitu Anda sampai di kawasan sentra kerajinan batik kayu, Dusun Bobung, Desa Putat, Kecamatan Patuk, maka lokasi air terjun ini sudah dekat.

Sementara, jika Anda memilih menggunakan jalur selatan alias melalui jalan Utama Yogya-Wonosari, Anda bisa menuju ke kawasan air terjun Banyunibo ini melalui gapura selamat datang yang dibuat oleh Badan Usaha Milik Negara (BUMN) PT Angkasa Pura I di Desa Putat. Jika tidak, pengunjung bisa memilih melewati Sambi Pitu ke arah Gunung Api Purba Nglanggeran.

Lokasi

Terletak di Dusun Batur, Desa Putat, Kecamatan Patuk, Kabupaten Gunung Kidul, Propinsi Daerah Istimewa Yogjakarta.

Peta dan Koordinat GPS:

https://goo.gl/maps/3QsL4rLXWzM2

Aksesbilitas

Dari pusat kota Yogja arahkan kendaraan ke Gunung Kidul melewati jalan utama Yogjakarta-Wonosari.

Dari pusat kota Yogyakarta Anda hanya perlu menuju Jalan Wonosari. Terus ikuti jalan Wonosari hingga kantor pos polisi Pathuk.

Sampai sana terdapat pelang ke arah obyek wisata Nglanggeran dan ikuti arah tersebut.

Ikuti jalan yang berkelok-kelok menuju Nglanggeran, dan lokasi air terjun ini kurang lebih 2 kilometer selepas obyek wisata Nglanggeran.

Sesampainya di lokasi sekitar air terjun akan disambut dengan area parkir yang cukup luas. Dari lokasi tersebut untuk menyaksikan keindahan Banyunibo harus berjalan kaki kurang lebih 400 meter.

Akses untuk sampai lokasi air terjun sudah cukup baik, berupa jalan yang sudah dicor oleh masyarakat sekitar.

Setelah berjalan kaki sesaat, pengunjung dapat melihat keindahan air terjun setinggi kurang lebih 35 meter.

Saat musim hujan, air tejun tersebut memiliki debit air yang cukup besar

Tiket dan Parkir

Tiket masuk adalah Rp 3000 per orang dan ongkos parkir Rp 2000 untuk kendaraan roda dua.

Kalian susuri saja jalan wonosari, sebelum masuk ke rest area atau hutan wanagama ada pertigaan. Namanya daerah sambi. Di pertigaan itu silahkan kalian ambil kiri menuju Nglipar, nah nanti kalian akan menemukan pertigaan kedua ambil kiri menuju Gunung Api Purba.Nanti kita akan menemukan Desa Wisata Kerajinan Tpeng Batik Dusun Bobung. disana ada Gapura, jadi pasti kelihatan di sesebalah kanan jalan. Ikuti aja jalan itu terus naik, nanti ada tanda kecil di kiri jalan, atau tanya saja penduduk sekitar situ. Selain dari sana, bagi yang tau Gunung Api Purba, dari jalan di parkiran itu ikuti terus aja, nanti akan ketemu juga gapura desa wisata itu di kiri jalan. Nanti kita akan masuk gang di kiri jalan (ke barat) dan bisa menitipkan sepeda motor kita di rumah penduduk, dari sana kita harus jalan kaki kurang lebih 500m lah ke bawah menuju air terjun.