Curug Cimanarasa - Purwakarta

Curug Cimanarasa terletak di Desa Wanayasa. Jalur menuju Curug Cimanarasa menanjak dan cukup rawan longsor. Tracknya beragam mulai dari berbatu, sawah, tanjakan, tanah liat, kebun teh, hutan, tegakan pinus. Untuk sampai kesana, kita melewati rumah warga di Wanayasa yang didominasi rumah panggung dan penduduknya banyak yang memelihara anjing. Sebenarnya dulu Curug Cimanarasa sudah pernah dibuka untuk tempat wisata, dengan daya tarik utama yaitu Gua peninggalan Jepang yang disebut Gua Jepang akan dilewati sebelum sampai ke Curug tersebut. Akan tetapi setelah gua tersebut ditutup, Curug Cimanarasa pun sepi dari pengunjung.Untuk tempat wisata sendiri, Curug Cimanarasa cukup layak dari segi ekologis dan aliran airnya tidak terlalu deras. Akan tetapi kekurangan pada curug ini adalah bagian bawah curug merupakan tanah, sehingga air curug kotor dan tidak dapat digunakan pengunjung untuk bermain di bawah curug. Air curug cimanarasa digunakan untuk mengairi sawah-sawah penduduknya Desa Wanayasa.

Lokasi

Terletak di Desa Wanayasa, Kecamatan Wanayasa, Kabupaten Purwakarta, Propinsi Jawa Barat.

Peta dan Koordinat GPS:

Aksesbilitas